Senin, 10 Desember 2012

GarudaNa Ancaman Sayang di Torut


TNO-TORAJA UTARA -- Pada pemilihan gubernur (Pilgub) 2007 lalu, Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara adalah lumbung suara pasangan calon Gubernur dan Wakil, Gubernur Syahrul Yasin Limpo dan Agus Arifin Nu`mang (Sayang). Bahkan, di dua daerah ini, Sayang jilid I berhasil meraup suara sebanyak 76 persen dan sangat menentukan kemenangan pasangan ini. 
Namun, pada Pilgub 2013 mendatang, langkah pasangan Sayang untuk meraup suara lebih bakal sulit. Pasalnya, dua pasangan nomor urut 2, Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakakar (IA) dan pasangan nomor urut 3 A Rudiyanto Asapa-Nawir Pasinringi (GarudaNa) serius menggarap wilayah ini. Apalagi, istri Rudiyanto dr Felicitas berasal dari Toraja. 
Bukan itu saja, soliditas dan kekompakan partai pendukung pasangan Sayang saat ini tidak semilitan 2007 lalu. Seperti yang diakui Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDIP Kecamatan Sopai Alexander Pa'tangkin kepada BKM di Rantepao, Sabtu (8/12). 
Ia melihat, khusus di Toraja Utara tim saat ini kurang intens berkomunikasi. Malah, katanya, yang sangat aktif adalah tim pemenangan dari dua rival Sayang.
"Waktu pemilihan tinggal beberapa hari lagi, namun kekompakan tim belum nampak," akunya. 
Ia melihat, kinerja tim sekarang tidak jelas arahnya bahkan membingungkan kader. Malah, gerakan tim lain meraih suara sebanyak mungkin dan target menang di Toraja Utara, menurutnya, berpeluang terwujud. Apalagi, lanjutnya,  tidak bisa dipungkiri pasangan GarudaNa kental ke Torajaannya akan menjadi ancaman Sayang.
Namun demikian, Alex masih tetap optimis tentang peluang pasangan Sayang di Toraja Utara. Dengan catatan, katanya, waktu yang tersisa dimanfaatkan untuk melakukan konsolidasi secara efektif dan kontinu. 
"Pada bulan Desember akan dilakukan perayaan Natal. Menurut saya ini momen yang baik untuk dimanfaatkan. Tim Sayang harus menjemput bola hingga ke akar rumput, sehingga kader partai pengusung dan legislatornya di DPRD bisa bergerak," katanya. (gus)


posting : BKM Online

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar