Kamis, 31 Januari 2013

Sayang Resmi Gubernur Sulsel


TNO-Makassar, Pukul 16.06 Wita Sayang Resmi Gubernur Sulsel
Kamis, 31 Januari 2013 16:26 WITA

Pasangan incumbent Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang (Sayang) ditetapkan kembali sebagai calon terpilih pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel periode 2013-2018. Sayang ditetapkan sebagai pemenang Pilgub Sulsel pada rapat pleno penghitungan suara di Hotel Singgasana, Jl Kajaolalido, Makassar, Kamis (31/1/2013), pada pukul 16.06 wita. Pasangan nomor urut dua ini berhasil mengalahkan dua rivalnya, Ilham Arief Sirajuddin-Abd Aziz Qahhar Mudzakkar (IA) dan Andi Rudiyanto Asapa-Andi Nawir Pasinringi (Garuda-Na). Sayang meraih 2.251.407 suara atau 52,42persen, IA meraih 1.785.580 suara atau 41,57 persen, dan Garuda-Na meraih 257.973 suara atau 6,01 persen. Penetapan Sayang sebagai pemenang Pilgub Sulsel dilakukan melalui ketukan palu tiga kali dari Ketua KPU Sulsel, Jayadi Nas.

Laporan Wartawan Tribun
Timur, Yasdin

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar