Senin, 22 Agustus 2011

SMA Barana, Rantepao Raih ISO 90001:200


SMA Kristen Barana', Rantepao Toraja Utara. Foto: tanatorajasulawesiselatan.com
RANTEPAO (TNO) Keluarga besar SMA Kristen Barana’ patut berbangga. Akhir Juli yang lalu SMA Kristen Barana ditetapkan sebagai salah satu sekolah yang berhasil meraih sertifikat ISO 90001:2008. Ketua Manajemen ISO SMA Kristen Barana, Yusuf Kalu ketika ditemui TCN di Rantepao menyebutkan saat ini pihaknya tinggal menunggu waktu penyerahan sertifikat bergengsi tersebut secara resmi.
“Kami memperoleh penghargaan ini setelah melalui seleksi dan penilaian yang sangat ketat, sebab tim ISO melakukan penelitian secara langsung. Ini semua adalah hasil kerja keras manajemen sekolah, yang didukung oleh segenap guru, siswa dan seluruh stake holder”, ungkap Yusuf bersemangat.
SMA Kristen Barana adalah salah satu sekolah unggulan di Sulawesi Selatan. Sekolah ini bernaung di bawah Yayasan Pendidikan Kristen Toraja, salah satu yayasan Gereja Toraja yang fokus mengurus dunia pendidikan. Saat ini terdapat 260 siswa sedang menempuh pendidikan di SMA Kristen Barana, dan diasuh oleh 30 orang tenaga pendidik, 17 orang diantaranya adalah Guru Tetap.
Sertifikat ISO 90001:2008 adalah penghargaan yang diberikan kepada penyelenggara pendidikan khususnya sekolah-sekolah yang dinilai memperlihatkan peningkatan pelayanan dan mutu pendidikan. Sekolah-sekolah yang mendapatkan sertifikat ini akan dinilai terus-menerus dan bila dikemudian hari, ditemukan penurunan pada sejumlah kriteria yang ditetapkan, maka sertifikat ISO 90001:2008 bisa dicabut kembali.
Ada tiga prinsip penting dalam penentuan ISO 90001:2008 yaitu komitmen manajemen, continual Improvement dan customer satisfaction. Membutuhkan waktu yang panjang, setidaknya sampai tiga bulan untuk menentukan layak tidaknya sertifikat diberikan. Tahapan pembuatan dokumen mutu, audit internal, dan managemen review adalahgambaran proses ketatnya meraih penghargaan tersebut [Unu’].

Sumber : TCN

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar