Selasa, 08 Mei 2012

LSM LEKAT:" Data GAPOKTAN KBR Rentan Dimanipulasi "

TNO-Makale (8/5) Berbagai Kelompok dibentuk untuk dapat memenuhi kriteria yang disyaratkan suatu Program / Proyek, salah satunya Gabungan Kelompok Tani disingkat Gapoktan. Program Kebun Bibit Rakyat (KBR) yang dikelola Dinas Pertanian Kabupaten Tana Toraja, memverifikasi Usulan-usulan Gapoktan dari semua Wilayah. Tahun 2012, mulai didata dan diteliti usulan yang masuk, saat ditemui di Ruang kerjanya, Agustinus Tumpak, PPTK KBR mengungkapkan " semua data Gapoktan yang telah kami terima sudah kami verifikasi dan yang sudah sesuai disetujui untuk pencairan anggrannya, dan yang belum akan diperbaiki"

Para Petani
 Menanggapi hal tersebut, Ferryanto Belopadang, Ketua LSM LEKAT, menghimbau kepada pengelola untuk lebih teliti memverifikasi data Gapoktan yang diusulkan masyarakat, sehingga dapat meminimalisir konflik di lapangan, dikatakannya" Saat ini verifikasi semetara dilaksanakan oleh Pengelola KBR, seyogianya dilaksanakan dengan lebih teliti, temasuk nama kelompok tani yang bergabung dan semua anggotanya, alamat serta data pendukung yang nantinya menjadi data faktual yang dapat menunjang keberhasilan program ini". 

Dari pantauan TNO, diketemukan beberapa kekurangan data, seperti danya nama anggota yang tertukar, Struktur kelompok yang belum lengkap serta stempel yang diantarkan Kepala Lembang, ini mengindikasikan lemahnya data dan rentan terjadi manipulasi data Gapoktan. Mengantisipasi hal tersebut, lanjut Ryan, " Kami bersedia membantu Pengelola untuk memverifikasi data Gapoktan secara faktual, sehingga dapat meminimalisir semua resistensi dari peaskana program ini di wilayah masing-masing". 

Blangko yang akan diisi
Semoga program KBR tahun ini bisa berjalan dengan baik dan tepat waktu dan tepat sasaran. Yang datang mengurus kelompok tani adalah pemuda-pemudi dari berbagai wilayah, ini fenomena baru, adanya kepedulian pemuda dalam pembangunan. (tim)

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar