Rabu, 21 Maret 2012

10 JAM PLN "MOGOK" MASYARAKAT KESAL

TNO-MAKALE (21/3) Masyarakat Tana Toraja, utamanya di Makale tampak lesu, pasalnya, 10 jam listrik padam,mulai pkl 09.00-19.00 wita, ada apa? Saat TNO mengkonfirmasi ke PLN Makale, jawabannya Ada Gangguan. Itu alasan klasik setiap saat listrik PLN "Mogok" nyala. Beberapa jam kemudian kembali TNO mengkonfirmasi padamnya listrik, kembali dari balik telepon dijawab seadanya listrik memang padam dan belum tahu kapan bisa nyala lagi. Ini sangat meresahkan masyarakat, sebagai energi paling strategis, ketergantungan pasokan listrik ke rumah-rumah dan kantor-kantor memang sangat tinggi, bahkan pelayanan di semua instansi ngadat akibat padamnya listrik yang tidak disampaikan sebelumnya. Alasan pemadaman memang masuk akal, tetapi apakah itu bisa dijadwalkan? Sudah  3 hari masyarakat di Lembang Buntu, Kecamatan Gandasil "Gelap Gulita" dikarenakan tumbangnya pohon yang menerpa jaringan listrik. sampai kapan kondisi ini dipertahankan oleh PLN, karena tidak ada sanksi bagi PLN bila tidak memasok Listrik kepada pelanggan, akan tetapi "Tidak Ada Ampun" bagi pelanggan yang menunggak, pastilah di segel, dimanakah keadilan?

Beberapa waktu yang lalu, hal serupa dirasakan Panitia Deklarasi SYL, yang tidak dapat melihat langsung "Live Event" dan Telekonferens kegiatan Deklarasi SYL dari Makassar, layar sudah terkembang, apa daya listrik padam. Masyarakat yang tidak sempat ke lokasi Deklarasi di Sekitar Kolam Makale, kecewa! Mereka tidak dapat menyaksikan acara itu dari rumah mereka. Beberapa orang Panitia didengar keluhannya, salah seorang diantaranya mengungkapkan , " Kenapa PLN padam, ini acara penting bagi kami dan pendukung, jangan-jangan ada unsur kesengajaan?" menimpali itu beberapa orang yang terlihat sibuk mondar-mandir sekitar panggung tidak mempedulikan listrik padam, pasalnya hiburan Artis Lokal "Trio Macan Toraja" tetap semangat menghibur para simpatisan SYL.

Perilaku padamnya listrik secara mendadak, bagaikan sebuah rutinitas yang tak teratasi, bahkan suatu ketika, saat listrik padam, Pimpinan Redaksi TNO sempat menelpon ke PLM Makale, dijawab sekenanya," Di Kantor PLN juga listriknya Padam", sontak Pimred Kesal, " Tidak ada Urusan Kantor PLN listriknya Padam, kami butuh layanan maksimal!" seraya membanting telepon.(fer)

Artikel Terkait



1 komentar:

LSM LEKAT mengatakan...

....Sebaiknya hal ini disampaikan kepada YLKI, supaya ada Perlindungan terhadap Konsumen, dan PLN Harus berbenah diri,Donk

Posting Komentar